Daerah  

Buntut Pemukulan, Warga Panggarangan Datangi Markas Brimob Kompi C

ilustrasi pemukulan
Keterangan foto : Gambar Ilustrasi Pemukulan terhadap korban penganiayaan, (Sabtu, 27/4/2024)

MediaPublik.co, Lebak |Brimob Pukuli Warga tetapi salah sasaran , Warga ngamuk dan mendatangi markas brimob kompi c di Lebak, Saat ini ratusan warga Panggarangan tengah berkumpul di pinggir jalan raya nasional di Cimangpang, Desa Panggarangan, Kabupaten Lebak, Banten.

Berdasarkan informasi dari grup WhatsApp Bakoor Cilangkahan, reaksi warga tersebut diawali adanya salah seorang warga Kampung Babakan Cipinang, Desa Sukajadi, Kecamatan Panggarangan, yang dipukuli oleh seorang personel Brimob Polda Banten yang bertugas di Markas Kompi C Panggarangan yang terjadi Sabtu (27/4) petang. Info lainnya, korban dipukuli oleh beberapa orang.

Dugaan sementara yang beredar, pemukulan diduga buntut dari pertandingan sepak bola antar kampung yang rutin diadakan di Panggarangan setiap musim libur Idul Fitri. Brimob yang mendatangi korban diduga kuat salah sasaran. Wajah korban mirip dengan wajah Ason yang menjadi wasit pertandingan.

Korban Rijal didatangi di rumah kontrakannya yang berada di dalam kawasan perumahan di Kampung Ciwaru, Desa Bayah Barat, Kecamatan Bayah. Korban dipukuli di depan istrinya. Belum diketahui pemicu pemukulan terhadap warga Sukajadi ini. Padahal, pada hari terjadi ribut di lapangan, telah terjadi perdamaian antara warga yang berselisih dengan personel Brimob. Sedangkan Ason yang dicari, pada minggu (14/4) telah kembali ke Jakarta untuk bekerja.

Video korban pemukulan dan aksi massa beredar di grup-grup WhatsApp.

“Saran kami Dansat Brimob segera meminta maaf kepada korban dan keluarganya. Juga memberikan hukuman disiplin kepada pelaku, ungkap salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.