Mediapublik.co Jakarta- Sejumlah organisasi Relawan Jokowi bertemu politisi PDI Perjuangan, Budiman Sudjatmiko disalah satu kafe di Jakarta Selatan, Jumat (4/8/23).
Dalam pertemuan tersebut, menurut Koordinator Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo (RJBBP), Wignyo Prasetyo mengatakan, bahwa ia dan ketua-ketua relawan Jokowi secara sengaja ingin berdiskusi langsung dengan mantan anggota DPR RI dua periode tersebut, mengenai pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto beberapa waktu yang lalu.
“Tentu kami sengaja ingin mendengarkan langsung apa yang menjadi alasan Budiman bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Terlebih menurut kami Budiman melahirkan gagasan terkait persatuan nasional yang tentunya perlu kita gali lebih dalam lagi,” kata Ketua Umum Masyarakat Peduli Pangan Indonesia (MAPPAN) di Jakarta, Minggu (06/08/2023).
Menurut Wignyo, hasil dari pertemuan dua tokoh nasional tersebut menghasilkan gagasan persatuan nasional, sehingga ia menganggap gagasan itu perlu didukung.
“Saya kira gagasan Budiman dan Prabowo perlu kita perkuat, agar rakyat juga semakin paham arti pertemuan kedua tokoh nasional itu. Apalagi gagasan-gagasan itu menurut saya sangat perlu di tengah suhu politik yang semakin meninggi,” tegasnya.
Selain menggali gagasan Budiman Sudjatmiko mengenai persatuan nasional, Wignyo juga mengungkapkan dia dan 8 organisasi Relawan Jokowi mengusulkan pasangan yang menurut mereka mumpuni untuk mendampingi Prabowo Subianto, yakni Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
“Demikian pula tokoh-tokoh menurut kami layak mendampingi Prabowo Subianto, seperti pak Erick Thohir, Ketum PKB Gus Muhaimin Iskandar, Budiman Sudjatmiko, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dan Ganjar Pranowo,” ungkap loyalis Jokowi ini.
Untuk diketahui 8 organisasi loyalis Presiden Jokowi tersebut antara lain, MAPPAN Indonesia, Kornas-Jokowi, Relawan Jokowi Keren (RJK), Perempuan Jokowi Indonesia (RJI), Kornas-Jokowi Milenial, Gerakan Rakyat untuk Prabowo (GRP-08), Komite Relawan Penggerak Pancasila (KRPP) dan Relawan Jokowi adalah Kita.***
(David/Red)